Cara Meghitung Denyut Nadi
Denyut nadi menggambarkan frekuensi arteri (pembuluh darah bersih) yang mengembang dan berkontraksi dalam satu menit sebagai respons terhadap detak jantung. Melalui denyut nadi, kamu juga bisa mengetahui detak jantung, irama jantung, hingga kekuatan jantung. Sehingga, memeriksa denyut nadi bisa menjadi tanda apakah jantung bekerja dengan baik atau tidak.
denyut nadi setiap orang akan berbeda-beda dipengaruhi oleh faktor usia, fisik, aktivitas, dan lain-lain. Secara umum, berikut adalah jumlah denyut nadi normal per menit sesuai usia:
- Bayi sampai usia 1 tahun: 100-160 kali per menit.
- Anak usia 1-10 tahun: 70-120 kali per menit.
- Anak usia 11-17 tahun: 60-100 kali per menit.
- Orang dewasa: 60-100 kali per menit.
nah kalian berada diusia berapa nih...?
Berikut Cara Menghitung Denyut Nadi
mendeteksi denyut nadi bisa di leher seperti gambar A atau di pergelangan tangan seperti gambar B. Menghitung denyut jantung dengan menghitung denyut nadi adalah hal yang mudah, kamu hanya membutuhkan kemampuan berhitung dan sebuah stopwatch.
- Raba nadi di pergelangan lengan tangan kiri bawah dengan tiga jari tangan kanan.
- Jangan gunakan ibu jari karena ibu jari memiliki denyut ringan yang dapat membingungkan saat menghitung.
- Tekan lembut jari sampai kamu bisa merasakan denyut nadi di bawah jari tersebut. Kamu mungkin perlu mencari 'lokasi' yang pas sampai benar-benar merasakan denyutnya.
- Hitung denyut nadi dalam waktu 10 detik, kemudian kalikan dengan 6 untuk mendapat angka denyut nadi per menit.
untuk lebih paham cara menghitung denyut nadi silahkan toton video dibawah ini!
sudah paham ya cara menghitung denyut nadi👍
Yuk lanjut ke lembar kerja praktikum.......⏰
dalam praktikum kali ini kita akan menghitung denyut nadi dalam 3 aktivitas yaitu:
- aktivitas duduk
- aktivitas jalan santai selama 5 menit, kemudian hitung denyut nadi kalian. istirahat sebentar sebelum lanjut ke aktivitas poin 3.
- aktivitas berlari selama 5 menit, kemudian hitung denyut nadi kalian
selanjutnya silahkan melihat langkah-langkah praktikum di LKS (Lembar Kerja Siswa) yang sudah di share di Google Class Room
ayok hitung denyut nadimu...!
ayok hitung denyut nadimu...!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar